Baru Diresmikan, Bupati Blora Harap Taman Kota Jadi Sarana Ekspresi Budaya

BLORA, Lingkarjateng.id – Sempat terbengkalai dalam beberapa tahun terakhir, lahan eks gedung Sasana Bakti kini diubah menjadi ruang terbuka hijau. Taman kota yang diberi nama Taman I Love Blora itu diresmikan Bupati Blora Arief Rohman pada Minggu, 25 Juni 2023.

Bupati Arief mengatakan bahwa taman kota ini merupakan ruang terbuka yang memiliki fungsi ekologis, estetika, sosial budaya dan fungsi ekonomi. Keberadaan taman kota yang berada di sisi utara Alun-Alun Kabupaten Blora diharapkan menjadi media komunikasi antar warga untuk mewujudkan ekspresi budaya lokal dan area berkumpul secara komunal yang baik.

“Iya, kemarin saya resmikan. Saya sangat berharap, taman ini juga bisa menjadi taman bermain ramah anak,  sehingga anak-anak tidak lagi bermain di jalanan dan mengenalkan kepada mereka untuk menjaga lingkungan agar tetap bersih dan asri.  Sekaligus belajar aneka ekosistem yang hidup di sini,” jelasnya.

Lebih lanjut, Bupati Arief mengajak seluruh stakeholder dan masyarakat untuk berkomitmen mewujudkan taman kota yang baik dan berkelanjutan serta menjadi solusi untuk memperbaiki struktur kota dan lingkungan baik secara spasial maupun visual.

Sementara itu salah satu pengunjung, AM, mengatakan bahwa langkah pemerintah menyulap lahan kosong menjadi taman merupakan terobosan baru yang diharapkan masyarakat setempat.

“Ini merupakan terobosan yang baik. Sebab dulu lahan ini pernah terkesan kumuh, tapi sekarang lebih cantik,” ujarnya. (Lingkar Network | Hanafi – Lingkarjateng.id)