Peringati 1 Abad NU, DPC PKB Blora Gelar Serasehan Politik dan Ziarah Kubur

BLORA, Lingkarjateng.id –  Menyambut peringatan 1 abad Nadlatul Ulama (NU), Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kabupaten Blora menggelar berbagai kegiatan. Mulai istighosah, Serasehan politik hingga ziarah kubur dan puncak perayaan 1 Abad NU di GOR Sidoarjo, Jawa Timur pada Selasa, 7 Februari 2023.

Ketua DPC PKB Blora, Abdul Hakim, mengaku bersyukur dapat turut serta memperingati hari lahir ke-100 tahun NU dalam kalender Hijriah atau satu abad NU. Apalagi, selama ini, PKB lahir dan dibesarkan melalui perjuangan NU.

“Istighosah sendiri merupakan rangkaian peringatan satu abad NU, serentak se-Indonesia. Diikuti oleh seluruh keluarga PKB se-Indonesia. Untuk PKB Blora dilanjutkan ziarah. Mulai ke makam Sunan Pojok, makam Sunan Ampel, mengikuti puncak acara Harlah NU di Gelora Delta Sidoarjo, ziarah ke makam Hadratussyeikh KH Hasyim Asy’ari dan KH Abdur Rohman Wahid ( Gus Dur)/Pendiri PKB,” terangnya.

Menurutnya, usia seratus tahun bukanlah usia yang pendek. Keberadaan NU bisa bertahan hingga satu abad merupakan anugerah bagi bangsa dan negara. Terutama menjaga kelestarian ajaran Ahlussunnah Wal Jamaah Annahdliyah.

“Tidak bisa dipungkiri, NU dan PKB selalu melekat pada ajaran, tradisi dan kebudayaan nusantara. Sudah menjadi kewajiban kami mendoakan para ulama dan kiai,” jelasnya.

Hakim menegaskan bahwa NU merupakan organisasi yang bisa menjadi percontohan bagi umat Islam. Dalam peringatan satu abad NU ini, dia berharap agar doa selalu mengalir untuk kejayaan dan kemakmuran NU dalam mengawal keutuhan NKRI.

“Semoga semakin jaya, NU bisa menjadi solusi, pemecah masalah yang dihadapi oleh masyarakat, bangsa dan negara,” tambahnya.

Menurutnya, PKB sebagai bagian dari NU akan terus melayani warga NU di setiap aspek kehidupan.

“Harapannya, ada kekompakan dan sinergitas NU dan PKB. Apapun itu, PKB yang mendeklarasikan adalah pengurus NU. Kedepan, PKB makin dewasa dan terus bersinergi dengan NU,” pungkasnya. (Lingkar Network | Lingkarjateng.id)