Kukuhkan Eksistensi, PT Lingkar Media Group Buka Kantor Biro di Blora

BLORA, Lingkarjateng.id – Dari begitu banyak daerah edar Koran Lingkar, Kabupaten Blora termasuk daerah yang istimewa. Apalagi di Kota Satai itu, Koran Lingkar mendapat sambutan hangat dari Bupati Blora Arief Rohman. Untuk lebih dekat dengan masyarakat Blora, Koran Lingkar pun membuka kantor biro di sana.

Tentu banyak harapan tersemat. Di saat media cetak lain justru berguguran bagai dedaunan di musim kemarau, Koran Lingkar kian bersemi di berbagai daerah. Layaknya bunga yang sedang mekar-mekarnya. Salah satu bukti mekarnya Koran Lingkar ini adalah diresmikannya Kantor Biro Lingkar Media Group (LMG) di Kabupaten Blora.

Mengusung visi: Pengawal Politik dan Kebijakan Publik, banyak informasi-informasi aktual, yang dikupas secara tajam, tersaji setiap hari.

Wakil Direktur Lingkar Media Group (LMG), Henny Susilowati, mengatakan bahwa Kantor Biro Blora ini melengkapi deretan kantor-kantor biro yang diharapkan semakin mengukuhkan eksistensi LMG sebagai salah satu perusahaan media yang konsen terhadap isu-isu politik dan kebijakan publik.

“Ini sebagai bentuk pengembangan perusahaan. Menunjukkan bahwa Lingkar Media Group selalu berkembang. Mulai dari jangkauan edarnya yang terus meluas. Bermula dari Kantor Pusat di Kabupaten Pati, lalu membuka Kantor Biro Kudus. Dan sekarang kita buka Kantor Biro Blora. Nantinya dalam waktu dekat kita juga akan meresmikan Kantor Biro Jepara dan Kendal,” tuturnya.

Bukan hanya dari segi pembangunan fisik, tapi juga ragam produk media yang ikut berkembang. Berangkat dari media cetak Harian Lingkar Jateng pada tahun 2020. Lalu bermetamorfosa menjadi Koran Lingkar di pertengahan tahun 2022.

“Kita memang berangkat dari media cetak. Tapi karena kami terus berinovasi dan mengikuti perkembangan zaman, saat ini LMG juga memiliki media televisi digital dan beberapa media online yang memang dewasa ini menjamur dan lebih mudah dijangkau masyarakat,” sambungnya.

Ia berharap adanya kantor biro di Blora ini dapat mengukuhkan eksistensi produk-produk Lingkar Media Group yang kini sangat eksis di kalangan pejabat dan masyarakat.

“Semoga dengan adanya kantor biro yang baru ini, semakin mengukuhkan eksistensi kami sebagai perusahaan media yang terus berkembang, mengikuti perkembangan zaman dan menjawab kebutuhan masyarakat. Karena media adalah salah satu pilar demokrasi, jadi kami ingin bersinergi sebagai penyeimbang informasi dan memberikan yang terbaik bagi negeri,” tegas Henny optimis.

Peresmian Kantor Biro Lingkar Media Group di Kabupaten Blora pada Jumat, 20 Januari 2023 diharapkan bisa menggoreskan warna baru di daerah penghasil kayu jati itu. Ada banyak potensi di Kabupaten Blora yang bisa digali. Sudah saatnya, daerah kaya minyak itu terpublikasi dengan baik.

“Nah, kami ada untuk itu. Karena kita tahu ada banyak hal di sini (Blora) yang bisa dieksplor. Harapannya keberadaan kantor biro baru di sini dapat menjadi bagian sejarah dalam membangun Kabupaten Blora. Karena media bukan hanya memberitakan, tapi bisa jadi bagian dari dokumentasi sejarah yang tidak terkikis oleh waktu,” harapnya.

Kukuhkan Eksistensi PT Lingkar Media Group Buka Kantor Biro di Blora 1
BERSINERGI: Kepala Kantor Biro Blora Lingkar Media Group, Subekan (kanan) saat menerima perwakilan dari PT Permodalan Nasional Madani (PNM) di Jalan Gunungsumbing No. 1, Kelurahan Tempelan, Kecamatan/Kabupaten Blora pada Kamis, 19 Januari 2023. (Dok. Lingkarjateng.id)

Sementara itu, Kepala Kantor Biro Blora Lingkar Media Group (LMG), Subekan, menyampaikan bahwa butuh kerja keras dan kerja cerdas untuk mengembangkan sebuah kantor berita di tengah persaingan media.

Dirinya bertekad untuk mengembangkan Lingkar Media Group hingga dikenal masyarakat di Eks Keresidenan Bojonegoro.

“Tak hanya di Blora ke depan kita akan ekspansi ke wilayah timur mulai Kabupaten Bojonegoro Lamongan dan Tuban,”  jelasnya.

Secara tak langsung, selanjutnya PT Lingkar Media Group juga akan berkembang hingga luar provinsi.

“Memang selama ini kita lebih dikenal di Jawa Tengah karena bermula dari kantor pusat di Pati, namun dengan penambahan kantor biro Blora diharapkan kita juga bisa dikenal masyarakat Jawa Timur,” tambahnya.

Ia optimis semua itu bisa tercapai dengan kerja keras dan kerja cerdas yang dilakukan sepenuh hati

“Kita ingin mewujudkan tugas pokok media sebagai pilar demokrasi yang keempat. Karena itu kami akan terus berupaya menjadi media penyeimbang informasi masyarakat dengan menyajikan berita-berita hangat yang mendalam dan terpercaya,” tegasnya.

Dalam mewujudkan target-target tersebut, ia akan didukung dengan berbagai produk media yang berada di bawah naungan PT Lingkar Media Group mulai dari media cetak Koran Lingkar, media televisi Lingkar TV dan dan berbagai media online diantaranya Lingkarjateng.id, Lingkar.news, Beritajateng.id dan Harianmuria.com serta ditambah dengan majalah bulanan Muria. (Lingkar Network | Lingkarjateng.id)